Rabu, 02 September 2015

DAWET AYU BANJARNEGARA

Dawet Ayu adalah minuman khas dari Kabupaten Banjarnegara. Dawet Ayu mudah ditemukan di pasar-pasar tradisioanl. Es Dawet Ayu Asli Khas Banjarnegara lezat serta segar dan sangat cocok diminum pada cuaca panas, es dawet dapat diminum panas atau pun dingin dengan menambahkan es batu. Rasanya yang segar, inilah keistimewaan serta keunikan minuman tradisional khas Banjarnegara yang satu ini.

Asal usul nama Dawet Ayu terdapat beberapa versi, salah satunya adalah dari  Ketua Dewan Kesenian Banjarnegara Tjundaroso yang mengatakan, dawet Banjarnegara menjadi terkenal awalnya dari lagu yang diciptakan seniman Banjarnegara bernama Bono berjudul ”Dawet Ayu Banjarnegara”. Pada tahun 1980-an, lagu dipopulerkan kembali oleh Grup Seni Calung dan Lawak Banyumas Peang Penjol yang terkenal di Karesidenan Banyumas pada era 1970-1980-an. Sejak itu kebanyakan orang di Karesiden Banyumas mengenal dawet Banjarnegara dengan julukan dawet ayu. Lirik lagunya sederhana, tetapi mengena. Lagu bercerita tentang seorang adik yang bertanya kepada kakaknya mau piknik ke mana? Jangan lupa beli dawet Banjarnegara yang segar, dingin, dan manis.


RESEP MEMBUAT ES DAWET AYU KHAS BANJARNEGARA 

Bahan-bahan dasar membuat minuman segar es dawet ayu Banjarnegara :

  •  Tepung beras 250 gram

  •  Tepung tapioka 250 gram

  •  Air sari daun pandan 100 ml

  •  Air matang 600 ml

  •  Es batu serut secukupnya


Bahan santan untuk es dawet ayu Banjarnegara :

  •  Santan 1 liter

  •  Daun pandan 3 lembar

  •  Garam ½ sendok teh


Bahan larutan gula merahnya :

  •  Gula merah aren 500 gram, disisir
  •  Gula putih 50 gram
  •  Air 250 ml


Cara membuat / mengolah es dawet ayu banjarnegara 

  1. Terlebih dahulu campurkan tepung beras, tepung tapioka, daun pandan serta air. Aduk rata. Direbus sampai mengental.
  2. Cetak adonan dawet menggunakan alat cetak dawet. Kerjakan hingga adonan habis. Letakkan wadah berisi air hangat dibawah cetakan dawet supaya hasil cetakan dawetnya bagus dan tidak menggumpal. Sisihkan.
  3. Membuat kuah santannya yaitu rebus santan, daun pandan dan garam sampai mendidih sambil terus diaduk aduk supaya santannya tidak pecah. Angkat dan dinginkan. Sisihkan
  4. Membuat larutan gula merahnya yaitu rebus air, gula merah serta gula putih hingga mendidih. Aduk rata. Angkat dan dinginkan.
  5. Cara menyajikan es dawet ayu banjarnegara yaitu siapkan gelas, lalu masukkan dawet secukupnya, kemudian siram dengan kuah santannya dan tuangkan larutan gula merahnya. Tambahkan es batu serut.
  6. Es dawet ayu banjarnegara siap disajikan.

"selamat menikmati"


TEMPE MENDOAN

Tempe Mendoan adalah sejenis masakan tempe yang terbuat dari tempe yang tipis, dan digoreng dengan tepung sehingga rasanya gurih dan renyah. Secara tradisional di wilayah Banjarnegara, tempe yang digunakan untuk mendoan adalah jenis tempe bungkus yang lebar tipis, satu atau dua lembar perbungkus. Aakan tetapi tempe mendoan juga dapat dibuat dari tempe biasa yang diiris tipis-tipis namun lebar.



Bahan:


  • 300 g tempe, iris lebar tipis 10x15 cm
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 100 g tepung beras
  • 1 sdm tepung terigu
  • 125 ml air
  • minyak goreng

Haluskan:


  • 2 siung bawang putih
  • 1 butir bawang merah
  • 1 sdt ketumbar
  • ½ sdt merica butiran
  • 2 sdt garam

Cara membuat:


  • Aduk tepung dengan bumbu halus, daun bawang, dan air hingga rata.
  • Celupkan tiap potongan tempe dalam adonan tepung.
  • Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga adonan tepung membeku tetapi belum mengeras, matang tetapi tidak kuning atau kering. Angkat, tiriskan.
  • Sajikan hangat dengan sambal kecap rawit.

SELAMAT MENCOBA

KRIPIK SALAK

Kripik salak adalah salah satu jenis makanan ringan yang menggunakan bahan baku dari buah salak asli tanpa ada penambahan bahan apapun dalam proses produksinya kecuali minyak goreng sebagai media pengeringnya serta dibantu oleh beberapa alat alat khusus untuk mengeluarkan kadar air dalam buah salak tersebut.

Tanaman salak sering ditemui di sekitar kita dimana tanaman salak termasuk salah satu buah khas Indonesia. Iklim Tropis merupakan daerah pertumbuhan dan perkembang biakan tanaman salak yang bagus, termasuk salah satunya di Indonesia ini. Jenis jenis varian tanaman salak di Indonesia cukup bermacam macam..

Cara membuat Kripik Salak cukup mudah siapkan buah Salak yang cukup baik, buah salak harus sudah matang benar dan buahnya masih segar juga manis apabila dimakan. Jenis salak yang dipakai terserah tetapi ada baiknya memakai jenis salak pondoh, karena salak pondoh memang terkenal rasa manisnya. Pertama kupas buah Salak dari kulit luar dan kulit arinya. Pisahkan dari dari bijinya dengan memotong buah Salak tersebut menjadi 2 bagian, arah potongan dari tengah atas kebawah. Samakan bentuk irisan pada setiap Salak. Jangan ikutkan anak buah salak yang terlalu kecil. Cuci buah salak yang telah dipotong potong tersebut

Masukkan irisan yang telah siap digoreng tersebut kedalam freezer, agar pada proses penggorengan Kripik Salak tidak cepat menjadi lembek, atau bentuknya bisa tetap padat dan bagus hasil keripiknya. Untuk proses yang ini tidak harus dilakukan, bisa juga dilewati langsung menuju ke proses penggorengan

Goreng dengan mesin Vacuum Fryer. Salak yang telah bersih, dimasukkan kedalam mesin vacuum frying ( Mesin Penggoreng Hampa Udara ). Pemanasan minyak goreng dipanaskan pada suhu 80 – 90 derajat Celcius, suhu tidak boleh terlalu panas untuk menghindari gosong pada Kripik Salak. Dalam vacuum frying terjadi proses pemanasan dan penghisapan kadar air pada buah, karena itu lain hasilnya apabila Kripik buah digoreng biasa dibandingkan digoreng melalui vacuum frying.

Angkat dan tiriskan. Anda dapat dapat melihat ke dalam mesin penggorengan untuk mengetahui apakah buah sudah matang atau belum. Tandanya adalah buih minyak goreng yang terjadi saat menggoreng lambat laun akan mengecil.

Masukkan Kripik Salak yang telah digoreng tersebut ke dalam mesin peniris minyak (spinner), agar minyak goreng yang masih menempel pada Salak bisa habis sehingga Kripik Salak tidak mudah menjadi tengik apabila disimpan.

Timbang dan masukkan ke dalam kemasan. Pengemasan dilakukan menggunakan sebuah alat yang dinamakan sealer. Aluminium foil yang digunakan dapat berupa gulungan / roll ataupun sudah dalam keadaan jadi. Usahakan menggunakan kemasan aluminium foil untuk daya tahan Kripik apabila disimpan dalam waktu yang agak lama.